Senin, 20 Mei 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

YUK, LIBURAN YANG BEDA & BERKUALITAS

Posted by: 1811 viewer

YUK, LIBURAN YANG BEDA & BERKUALITAS
Cap Lang

Waktu liburan adalah waktu yang paling ditunggu-tunggu dan tentunya menyenangkan, karena kita bisa menyegarkan sejenak pikiran kita dari rutinitas yang cenderung membosankan.

Namun, bagaimana ya, girls supaya liburan kita selain seru dan menyenangkan tapi juga tetap beda dan berkualitas?

1. CARI DESTINASI LIBURANMU

IKLAN INFOBRAND.ID

Gak usah jauh-jauh untuk mengatur liburan ke luar negeri, karena di Indonesia kita masih punya banyak tempat indah, yang sayang untuk dilewatkan. Salah satunya pantai yang tidak bisa dipungkiri menjadi salah satu tempat liburan yang paling diminati.

Beberapa tempat dengan nuansa pantai di Indonesia yang menjadi favorit untuk liburan adalah: Raja Ampat, Labuan Bajo, Gili Trawangan, Derawan, Belitung, dan masih banyak lagi wisata pantai lainnya yang masing-masing memiliki ciri khasnya tersendiri.

2. AJAK TEMAN-TEMANMU

Tentunya lebih menyenangkan dan seru girls, jika kita bisa liburan bersama dengan teman-teman. Kita bisa saling bertukar cerita di perjalanan dan semua kegiatan jadi lebih seru karena bisa dilakukan bersama, Dan pastinya kita jadi punya teman yang bisa diajakin selfie bareng.

3. ATUR JADWAL LIBURAN DENGAN BAIK

IKLAN INFOBRAND.ID

Mengatur itinerary atau jadwal harian yang baik, sangat membantu agar liburan kita lebih berkualitas, karena semua kegiatan menjadi terencana dengan baik. Ajak teman-mu untuk berdiskusi tentang tempat yang ingin dikunjungi atau kegiatan yang ingin dilakukan. Kamu dan teman-teman juga bisa mempelajari bersama tentang budaya atau bahasa daerah dari destinasi liburanmu.

Dan agar liburanmu beda dan lebih berkualitas, gak ada salahnya menyelipkan satu hari untuk melakukan kegiatan bersama penduduk lokal. Kamu pun bisa membawa sedikit buku atau baju-bajumu yang sudah tidak terpakai, yang bisa kamu berikan untuk penduduk lokal yang membutuhkan dan juga kamu dan teman-teman bisa saling sharing pengetahuan dengan anak muda di daerah yang kamu kunjungi. Selain bisa bersosialisasi, tentunya menyenangkan jika saat liburan, kita bisa menambah teman dan juga pengetahuan baru kan, girls?

4. PERSIAPKAN LIST BARANG BAWAANMU

Pastikan untuk mempersiapkan dengan baik segala keperluan yang dibutuhkan, mulai dari tas yang akan digunakan, baju, alas kaki, peralatan mandi, kamera, makanan kecil dan juga obat-obatan. Jangan sampai mood kita jadi hancur gara-gara ketinggalan barang saat liburan, girls.

Jangan lupa pula untuk memasukkan Cap Lang Kayu Putih Aroma dalam list barang bawaan-mu saat liburan, karena kamu pasti sangat membutuhkannya untuk menjaga kondisi badan dari masuk angin atau gatal digigit serangga. Gak mau kan girls, kalau liburanmu jadi kacau karena sakit. Dan yang tidak kalah penting Cap Lang Kayu Putih Aroma bisa menjadi Aromatherapy yang menyegarkan. Liburan pasti jadi lebih menyenangkan dan beda.  

IKLAN INFOBRAND.ID

Jadi, siap untuk bikin liburan??

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


Jadi Mie Instant Yang Paling Mengerti Gen-Z, Mie Sedaap Raih Youth Choice Award

Jadi Mie Instant Yang Paling Mengerti Gen-Z, Mie Sedaap Raih Youth Choice Award
INFOBRAND.ID - Mie Sedaap raih Youth Choice Award sebagai Mie Instan Pilihan Gen Z di Jakarta Marketing Week 2024. Penghargaan ini diberikan kepada Mi...


BAF-YLI Gelar BAF LIONS RUN 2024, Run for the Youth

BAF-YLI Gelar BAF LIONS RUN 2024, Run for the Youth
INFOBRAND.ID, JAKARTA  – Yayasan Lions Indonesia (YLI) bersama dengan PT Bussan Auto Finance (BAF) kembali menggelar BAF Lions Run. Tahun i...


Skintific Luncurkan Produk Baru Atasi Wajah Berminyak dan Berjerawat 

Skintific Luncurkan Produk Baru Atasi Wajah Berminyak dan Berjerawat 
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Brand produk perawatan kulit dan kecantikan Skintific meluncurkan produk dengan formula terbarunya yang dikhususkan untuk pemi...


Endress+Hauser Indonesia Dorong Inovasi Teknologi Industri Berkelanjutan

Endress+Hauser Indonesia Dorong Inovasi Teknologi Industri Berkelanjutan
INFOBRAND.ID, JAKARTA - PT Endress+Hauser Indonesia mendorong inovasi teknologi industri proses kontrol melalui forum sustainability recognition berta...