Ahad, 19 Mei 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

Wujudkan Kendaraan Masa Depan, BMW Motorrad Siapkan Definition CE 04

Posted by: 2222 viewer

Tren kendaraan futuristik yang digadang sebagai kendaraan masa depan kian ramai dibicarakan. Kendaraan dengan tenaga listrik yang tidak hanya memiliki desain bagus tapi juga dilengkapi fitur-fitur canggih. BMW Group turut mengikuti tren tersebut. Mereka mencoba mewujudkan masa depan kendaraan ramah lingkungan melalui skuter konsepnya, BMW Motorrad Definition CE 04.

Wujudkan Kendaraan Masa Depan, BMW Motorrad Siapkan Definition CE 04
BMW Motorrad Definition CE 04.

Jakarta, INFOBRAND.ID - Tren kendaraan futuristik yang digadang sebagai kendaraan masa depan kian ramai dibicarakan. Kendaraan dengan tenaga listrik yang tidak hanya memiliki desain bagus tapi juga dilengkapi fitur-fitur canggih. BMW Group turut mengikuti tren tersebut. Mereka mencoba mewujudkan masa depan kendaraan ramah lingkungan melalui skuter konsepnya, BMW Motorrad Definition CE 04.

BMW Definition CE 04 dapat dianggap sebagai penghubung antara dunia nyata dan digital para penggunanya kelak. Selain itu, sarana transportasi dan penghubung komunikasi untuk komuter perkotaan pun tersaji lengkap secara utuh pada skutik ini.

Secara bentuk, sebenarnya motor ini mengingatkan pada BMW Motorrad Concept Link yang muncul 3 tahun lalu. Dan benar saja, BMW Motorrad Definition CE 04 sebenarnya adalah versi lebih realistis dari BMW Motorrad Concept Link. Jadi, secara kasar, BMW Motorrad Definition CE 04 adalah gambaran akhir sebelum nantinya BMW memproduksi motor ini.

IKLAN INFOBRAND.ID

“Kami berhasil mentransfer banyak elemen inovatif dengan detail konsep yang memiliki kemiripan dengan lini model skutik BMW Motorrad lainnya,” kata Alexander Buckan, Head of Vehicle Design BMW Motorrad.

Secara visual, BMW Motorrad Definition CE 04 terlihat berbeda dengan tampilan skuter yang banyak beredar di dunia. Sebaliknya, bodinya yang memanjang dan rendah dengan ujung depan menjulang secara diagonal, menciptakan siluet modern namun nampak menonjol.

Mengusung tema kendaraan masa depan, BMW Definition CE 04 tentu dijejali dengan beragam teknologi canggih. Sektor depannya dihuni sepasang LED headlight dan dipadu LED DRL. Di bagian belakangnya pun terdapat LED taillight C-shape yang terkesan futuristis.

Menariknya, di bagian kokpit terpasang instrumen panel touchscreen berukuran 10,25 inci. Layar ini tidak hanya berfungsi menampilkan informasi kendaraan, tapi juga memiliki fitur navigasi serta dapat terhubung ke smartphone.

Buckan menjelaskan bahwa teknis penggerak motor listriknya seperti baterai yang terletak pada bagian bawah dan sistem penggerak yang ringkas.

IKLAN INFOBRAND.ID

“Ini memungkinkan kami membuat desain sangat khas, yang mendefinisikan estetika perkotaan di masa depan, jauh dari gaya konvensional,” tambah Buckan.

Selain baterai yang diletakkan di bawah, yang menyumbang center of gravity yang baik, motor listrik di sisi belakang juga ringkas. Selain itu, BMW Motorrad Definition CE 04 juga masih mampu mengakomodasi bagasi untuk helm.

“Desainnya mengikuti kebutuhan dasar untuk fungsionalitas, estetika dan realita digital yang makin digandrungi saat ini. Arsitektur baru menyumbangkan revolusi visual dan telah menghasilkan banyak tema desain. Mungkin akan terpolarisasi, tapi pasti akan menonjol,” lanjut Buckan.

Satu detail lain yang menarik di motor ini adalah panel instrumen layar sentuh berukuran 10,25 inci. Layar ini tidak hanya berfungsi menampilkan informasi kendaraan, tapi juga memiliki fitur navigasi serta dapat terhubung ke smartphone.

“Kendaraan listrik bakal menjadi penggerak utama bagi BMW Group, dan kami secara konsisten mengandalkan teknologi ini dalam strategi keberlanjutan kami,” jelas Edgar Heinrich, Head of Design BMW Motorrad.

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


Jadi Mie Instant Yang Paling Mengerti Gen-Z, Mie Sedaap Raih Youth Choice Award

Jadi Mie Instant Yang Paling Mengerti Gen-Z, Mie Sedaap Raih Youth Choice Award
INFOBRAND.ID - Mie Sedaap raih Youth Choice Award sebagai Mie Instan Pilihan Gen Z di Jakarta Marketing Week 2024. Penghargaan ini diberikan kepada Mi...


BAF-YLI Gelar BAF LIONS RUN 2024, Run for the Youth

BAF-YLI Gelar BAF LIONS RUN 2024, Run for the Youth
INFOBRAND.ID, JAKARTA  – Yayasan Lions Indonesia (YLI) bersama dengan PT Bussan Auto Finance (BAF) kembali menggelar BAF Lions Run. Tahun i...


Skintific Luncurkan Produk Baru Atasi Wajah Berminyak dan Berjerawat 

Skintific Luncurkan Produk Baru Atasi Wajah Berminyak dan Berjerawat 
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Brand produk perawatan kulit dan kecantikan Skintific meluncurkan produk dengan formula terbarunya yang dikhususkan untuk pemi...


Endress+Hauser Indonesia Dorong Inovasi Teknologi Industri Berkelanjutan

Endress+Hauser Indonesia Dorong Inovasi Teknologi Industri Berkelanjutan
INFOBRAND.ID, JAKARTA - PT Endress+Hauser Indonesia mendorong inovasi teknologi industri proses kontrol melalui forum sustainability recognition berta...