Jum'at, 17 Mei 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

Tisu Tessa Nature Hadir dengan Inovasi Produk Tanpa Bleaching

Posted by: 1129 viewer

Tisu Tessa Nature Hadir dengan Inovasi Produk Tanpa Bleaching
Tessa Tissue

INFOBRAND.ID-Produsen produk tisu Tessa, PT Graha Bumi Hijau menghadirkan inovasi terbaru tahun lalu yakni Tessa Nature.

“Saat ini kami melakukan innovasi pertama di Indonesia dengan meluncurkan produk yang tidak dibleaching tidak diputihkan dengan bahan kimia berlebihan yang kita sebut dengan Tessa Nature,” kata Head of Marketing PT Graha Bumi Hijau, Susana Juwono.

Produk dalam kategori Tessa Nature memiliki warna alami cokelat kayu serta sifat-sifat natural lainnya seperti aroma dan juga kelembutan serat dari Eucaliptus.

IKLAN INFOBRAND.ID

Tessa sendiri merupakan produk tisu yang sudah menemani rakyat Indonesia semenjak tahun 1986. Pihaknya selalu mencoba berbagai inovasi serta selalu mengedukasi masyarakat untuk sadar mengenai kehigienisan dan rasa peduli lingkungan.

“Tessa dibuat dari 100 persen virgin pulp sehingga hygiene dan bisa mendapatkan sertifikat halal karena jelas asal usulnya dari bahan yang bersih, bukan dari sampah karton atau kertas bekas,” jelasnya.

Menjelang bulan suci Ramadhan di tahun ini Tessa menggelar event bagi supermarket untuk mempromosikan Tessa Nature Series, dengan cara membuat kontes pemajangan dan promo super menarik di seluruh supermarket yang ada di area Jawa Tengah.

“Tujuan event ini untuk mengenalkan Tessa Nature Series, yang saat ini tersedia dalam 4 variant tissue. Yakni hand towel, kitchen towel roll, napkin, dan tissue facial travel pack dengan wangi eucalyptus yang lembut,” jelas Susana.

Tak hanya berhenti di sini, ke depan pihaknya akan terus melakukan inovasi dengan menghadirkan varian baru lainnya.

IKLAN INFOBRAND.ID

Susana Juwono lebih lanjut menuturkan kehadiran Tessa Nature Series bisa menjadi pilihan tepat bagi ibu rumah tangga, ketika mempersiapkan sahur dan menu berbuka bagi keluarga tercinta.

“Bekas-bekas minyak di meja dan kompor sangat mudah dibersihkan dengan Tessa Kitchen Towel. Dengan sekali usap, kompor dan alat dapur lainnya langsung bersih dari noda minyak,” ungkapnya.

Disebutkan juga bahwa tisu Tessa bisa menjaga sayuran lebih segar karena menyerap kelebihan air ketika dimasukkan dalam pendingin.

“Agar sayuran awet, bungkus sayuran dengan Tessa sebelum dimasukkan ke kulkas. Tessa Towel akan menyerap kelebihan air sehingga sayuran daun tetap awet. Agar cabe awet, setelah dicuci bersih masukkan ke container plastic dengan dialasi Tessa Towel. Cabe akan tetap segar dan kering karena Tessa akan menyerap kelebihan air,” terangnya.

Kehadiran Tessa di masa kebiasaan baru ini juga memberikan beragam kemudahan. Hanya dengan selembar tisu setelah mencuci tangan, tangan bisa langsung kering karena ukurannya yang tebal dan lebih cepat menyerap air.

IKLAN INFOBRAND.ID

“Di awal, kita sebutkan bahwa Tessa sangat peduli lingkungan. Ini kita implementasikan dengan menggunakan kemasan plastik yang ramah lingkungan,” tegasnya.

Komitmen ini ditunjukkan karena Tessa adalah satu-satunya produsen tisu yang menggunakan bioplas.

“Bila plastik biasa tidak dapat diurai lebih dari 500 tahun dan mengakibatkan polusi tanah atau polusi laut, maka bioplas ini dapat dicerna oleh mikroba tanah dengan bantuan sinar matahari. Pada saat tertimbun tanah di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) bioplas akan terdegradasi, dan diurai oleh mikroba tanah,” pungkasnya. 

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


Tahun Lalu, DBS Indonesia Gelontorkan Pendanaan Transisi Hijau Rp6,1 Triliun

Tahun Lalu, DBS Indonesia Gelontorkan Pendanaan Transisi Hijau Rp6,1 Triliun
INFOBRAND.ID, JAKARTA - PT Bank DBS Indonesia menyalurkan dana sebesar Rp6,1 triliun di tahun 2023 untuk berbagai proyek hijau dan berkelanjutan kepad...


Segera Mengaspal, BAIC X55-II Siap Tantang Omoda 5 di Tanah Air

Segera Mengaspal, BAIC X55-II Siap Tantang Omoda 5 di Tanah Air
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Persaingan kendaraan asal China semakin kompetitif di pasar otomotif Indonesia, berkat hadirnya brand baru dari Beijing Automo...


Suka Memotret Makanan? Samsung Luncurkan Galaxy A35 5G Buat Kamu

Suka Memotret Makanan? Samsung Luncurkan Galaxy A35 5G Buat Kamu
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Samsung Electronics Indonesia meluncurkan Galaxy A35 5G dengan keunggulan fitur Food Mode untuk mendukung gaya hidup masyaraka...


Catat, Ini Jadwal Peluncuran Ponsel Gaming Infinix GT 20 Pro 5G

Catat, Ini Jadwal Peluncuran Ponsel Gaming Infinix GT 20 Pro 5G
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Brand ponsel cerdas Infinix, mengumumkan akan segera meluncurkan lini ponsel pintar "gaming" terbarunya, yaitu Infin...