Ahad, 28 April 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

Soal Live Streaming Shopping, Shopee Tempati Pole Position

Posted by: 1726 viewer

Soal Live Streaming Shopping, Shopee Tempati Pole Position
Shopee Live/Istimewa

INFOBRAND.ID, JAKARTA - Populix hari ini, Jumat (9/6/2023) merilis hasil riset yang menunjukkan Shopee Live menjadi fitur live streaming shopping paling populer bagi para pengguna marketplace.

Shopee Live berhasil menjadi yang pertama terlintas di pikiran pengguna marketplace dengan 61 persen responden, diikuti TikTok Live sebanyak 30 persen, lalu LazLive sebanyak 4 persen, dan Tokopedia Play sebanyak 2 persen.

Head of Research Populix Indah Tanip mengatakan, hasil riset ini berdasarkan pengumpulan data pada 12-23 Mei 2023 kepada 506 responden di area Jabodetabek (25 persen), Jawa (50 persen), dan luar Pulau Jawa (25 persen), pada rentang usia 17-45 tahun dengan jenis pekerjaan yang berbeda-beda, serta proporsi menurut jenis kelamin yang sama banyaknya.

IKLAN INFOBRAND.ID

Menurut dia, riset tersebut menunjukkan bahwa Shopee Live menjadi fitur live streaming shopping yang paling diingat (61 persen) sekaligus paling sering digunakan (69 persen) oleh konsumen.

"Artinya, ketika mereka mengingat (Shopee) secara spontan di urutan pertama, ternyata merek itu jugalah yang sering digunakan," kata dia.

Di bawah Shopee, fitur streaming shop paling sering digunakan ditempati TikTok Live  sebanyak 25 persen, kemudian Tokopedia Play 4 persen, dan LazLive 2 persen.

Selain menjadi fitur live streaming shopping paling diingat dan paling sering digunakan, Populix juga menemukan bahwa Shopee Live juga memimpin dalam segala aspek, termasuk pangsa pasar jumlah transaksi (share of order) dan pangsa pasar nilai transaksi (share of revenue) dalam enam bulan terakhir.

Tak hanya itu, berbicara mengenai share of order, Shopee Live juga memimpin di urutan pertama dengan 56 persen, kemudian TikTok Live 30 persen, Tokopedia Play 8 persen, dan LazLive 6 persen. 

IKLAN INFOBRAND.ID

Begitu juga dalam hal share of revenue, Shopee Live juga memimpin dengan 54 persen, diikuti TikTok Live 31 persen, Tokopedia Play 10 persen, dan LazLive 6 persen.

"Shopee Live hampir mendominasi semuanya. Dari fesyen, kecantikan, gaya hidup, perlengkapan rumah, sampai elektronik, kalau Tokopedia Play dan LazLive, itu mereka kebanyakan membeli untuk perlengkapan rumah, elektronik, atau produk sehari-hari," jelasnya.

Selain itu itu, Shopee Live juga memiliki positioning yang cukup baik dan merata pada aspek-aspek dibandingkan kompetitornya, seperti penawaran gratis ongkos kirim terbanyak (68 persen), menawarkan harga paling murah (63 persen), dan paling banyak menawarkan promosi spesial untuk live shopping (62 persen).

Kemudian, Shopee Live juga menawarkan promosi atau diskon paling besar (63 persen), dan menawarkan nominal cashback paling besar (69 persen).

Tak berhenti di situ, Populix juga menyatakan Shopee Live dinilai menghadirkan pilihan produk paling banyak (74 persen), pilihan merek paling lengkap (73 persen), koleksi kategori barang paling lengkap (73 persen), fitur lengkap (70 persen), konten menarik (54 persen), dan mitra brand menarik (63 persen).

IKLAN INFOBRAND.ID

"Hal tersebut terjadi karena dua faktor. Pertama, konsumen Shopee Live sangat paham dengan penawaran yang diberikan. Kedua, konsumen tidak memiliki pengetahuan yang cukup tentang apa yang dilakukan kompetitor. Jadi walaupun Tokopedia Play, TikTok Shop, dan LazLive memberikan promosi yang sama, namun tidak sekuat Shopee Live," tandasnya.

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


Nokia Perbarui Jaringan 5G XL Axiata di Jawa Tengah

Nokia Perbarui Jaringan 5G XL Axiata di Jawa Tengah
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Perusahaan teknologi, Nokia, mengumumkan telah menyelesaikan proyek lima tahun bersama XL Axiata dalam rangka memodernisasi ja...


Bank DKI Dukung Pelaksanaan Indonesia Mini 4WD Championship 2024

Bank DKI Dukung Pelaksanaan Indonesia Mini 4WD Championship 2024
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Bank DKI berkolaborasi bersama komunitas Mini 4WD dalam pergelaran Indonesia Mini 4WD Championship 2024 yang diselenggarakan d...


Jangan Kelewatan, Pameran Diecast Indonesia IDEX Kembali Gelar Oktober Mendatang

Jangan Kelewatan, Pameran Diecast Indonesia IDEX Kembali Gelar Oktober Mendatang
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Indonesia Diecast Expo (IDEX) akan kembali digelar kegiatan acara untuk para pencinta diecast melalui gelaran Indonesia Diecas...


Speaker HiFi Audivo PHS 6A Hadirkan Suara Jernih dan Detail

Speaker HiFi Audivo PHS 6A Hadirkan Suara Jernih dan Detail
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Menemukan cara untuk meningkatkan mood, menikmati waktu untuk diri sendiri, dan meningkatkan produktivitas merupakan elemen pe...