Ahad, 05 Mei 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

Snapy Beberkan Keuntungan Metode Cetak Digital, Apa Saja?

Posted by: 6830 viewer

Dengan perkembangan teknologi yang pesat, kompleksitas konten cetakan juga semakin beragam. Mau tidak mau pelaku, industri harus bisa beradaptasi guna memenuhi tuntutan pasar. Konsumen pun seringkali kita dihadapkan dengan dua pilihan, yakni cetak offset atau digital printing. Lalu apa yang membedakan antara cetak offset dengan digital printing?

Snapy Beberkan Keuntungan Metode Cetak Digital, Apa Saja?
Snapy

Menurut Wikipedia, percetakan adalah sebuah proses industri untuk memproduksi secara masal tulisan dan gambar, terutama dengan tinta di atas kertas menggunakan sebuah mesin cetak. Percetakan merupakan sebuah bagian penting dalam penerbitan dan percetakan transaksi.

Banyak buku, koran, brosur, flyer dan majalah sekarang ini biasanya dicetak menggunakan teknik percetakan offset. Image yang akan dicetak di print di atas film lalu di transfer ke plat cetak. Warna-warna bisa didapatkan dengan menimpakan beberapa pola warna dari setiap pelat offset sekaligus.

Teknik percetakan umum lainnya adalah cetak relief, sablon, dan percetakan berbasis digital yakni pita jarum, inkjet, dan laser. Dikenal pula teknik cetak poly untuk pemberian kesan emas dan perak ke atas permukaan dan cetak emboss untuk memberikan kesan menonjol kepada kertas.

IKLAN INFOBRAND.ID

Dengan perkembangan teknologi yang pesat, kompleksitas konten cetakan juga semakin beragam. Mau tidak mau, pelaku industri harus bisa beradaptasi guna memenuhi tuntutan  pasar. Untuk menjawab tantangan itu semua lahir kemudian teknologi cetak yang bisa dirancang melalui teknik grafis komputer, sehingga dapat menghasilkan konten yang beraneka macam namun mudah untuk dibuat.

Berikut adalah beberapa keuntungan penggunaan metode digital printing oleh pelaku bisnis franchise percetakan Snapy yang bisa Anda jadikan sebagai referensi.

Lebih Hemat

Semua menyadari jika mendekorasi rumah membutuhkan biaya besar. Jika anda bisa menghemat budget dengan hal-hal kecil seperti print textile seperti ini, kenapa tidak? Berbeda dengan teknik screen konvensional, digital printing lebih murah. Anda tidak harus mengeluarkan biaya untuk membuat film, screen, exposure time, ataupun mencampur tinta warna.

Tidak Ada Batasan Warna

Warna tidak menjadi hambatan dalam cetak kain digital. Apa pun tema ruangan yang akan didekorasi, anda bisa mencetaknya karena digital printing tidak ada batasan untuk warna. Dari sisi kualitas pun lebih baik dibandingkan konvensional.

Produksi Kecil

Anda tentunya tidak memproduksi dalam jumlah besar utuk dekorasi rumah. Misalnya saja untuk sarung bantal, anda hanya butuh beberapa meter saja. Salah satu keunggulan digital printing adalah tidak ada minimal produksi sepertu konvensional. Pihak percetakan bisa printing sesuai dengan kebutuhan anda, meskipun permintaan terbilang kecil.

IKLAN INFOBRAND.ID

Sebagai salah satu pionir industri percetakan di Tanah Air, Snapy telah menunjukan kualitas keprofesionalannya dengan sukses membuka 62 jaringan cabang yang tersebar di berbagai kota besar di Indonesia.

Dalam memanjakan konsumennya Snapy juga mengadakan berbagai promo menarik, seperti saat Ramadhan lalu dengan memberikan hadiah sajadah, botol minum, pouch serut dan kipas cantik. Selain itu, Snapy juga memberikan garansi potongan langsung sebesar 20% apabila kualitas produk tidak sesuai dengan yang diharapkan.

Bagi anda yang tidak sempat datang ke lokasi merchant Snapy terdekat, anda cukup mengirimkan order cetakan melalui website atau email. Dan, pesanan anda pun akan diantar oleh Gojek sebagai fasilitas yang diberikan oleh Snapy. Mudah bukan.

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


Lengkapi Seri Note 40, Infinix Luncurkan Note 40 Pro 5G-Note 40 Pro+ 5G

Lengkapi Seri Note 40, Infinix Luncurkan Note 40 Pro 5G-Note 40 Pro+ 5G
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Infinix kembali memanjakan penggemarnya dengan merilis dua ponsel anyarnya yaitu Infinix Note 40 Pro 5G dan Note 40 Pro+ 5G se...


Peugeot Resmi Hentikan Penjualan di Indonesia

Peugeot Resmi Hentikan Penjualan di Indonesia
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Produsen otomotif asal Prancis, Peugeot, secara resmi menghentikan penjualan mobil barunya di Indonesia sejak Kamis 2 Mei 2024...


Dilego Rp7,9 Jutaan, Ini Kelebihan Xiaomi Pad 6S Pro 

Dilego Rp7,9 Jutaan, Ini Kelebihan Xiaomi Pad 6S Pro 
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Xiaomi Indonesia menawarkan tablet anyar Xiaomi Pad 6S Pro, yang memiliki layar 12,4 inci dan menggunakan sistem operasi Hyper...


Resmi Meluncur di Indonesia, vivo V30e Dibanderol Segini 

Resmi Meluncur di Indonesia, vivo V30e Dibanderol Segini 
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Brand ponsel asal China, vivo, meluncurkan ponsel pintar baru berdesain ramping vivo V30e dengan harga mulai dari Rp4,6 jutaan...