Jum'at, 17 Mei 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

Rayakan Penghargaan Musik, Scarlett Hadirkan Videotron TWICE

Posted by: 818 viewer

Rayakan Penghargaan Musik, Scarlett Hadirkan Videotron TWICE
Jajaran produk Scarlett/Istimewa

INFOBRAND.ID, JAKARTA - Brand perawatan kulit dan kecantikan Scarlett menghadirkan videotron spesial merayakan pencapaian girl band asal Korea Selatan TWICE yang menerima penghargaan untuk kategori Breakthrough Artist di acara Billboard Women in Music 2023.

"Turut bangga dengan pencapaian tersebut, Scarlett yang telah menjadikan TWICE sebagai Star Ambassador mempersembahkan hadiah bagi para fans TWICE di Indonesia (ONCE) dengan penayangan videotron spesial," kata Felicya Angelista, Founder Scarlett dalam siaran pers dikutip Senin (13/3/2023).

Video spesial tersebut menampilkan sembilan member TWICE yang memasuki Scarlett World, di mana mereka menemukan tempat untuk memanjakan serta merawat kulit wajah dan tubuh menggunakan produk Scarlett. Dalam video tersebut, terlihat bahwa anggota TWICE kagum menemui produk Body Care Scarlett Happy Series, serta Face Care Brightly Ever After Series.

IKLAN INFOBRAND.ID

Kamu juga bisa mengikuti giveaway untuk mendapatkan album TWICE yang telah ditandatangani langsung oleh para member. TWICE merupakan girlband asal Korea Selatan yang dikelola oleh JYP Entertainment dan memiliki sembilan orang anggota: Nayeon, Jeongyeon, Momo, Sana, Jihyo, Mina, Dahyun, Chaeyoung, serta Tzuyu.

"Setiap member TWICE memiliki kecantikan yang terpancar melalui karakter dan kepribadian masing-masing. Karena itu, kami merasa TWICE sangat cocok membawakan pesan dari Scarlett, yaitu Reveal Your Beauty, di mana kami meyakini setiap orang mempunyai kecantikannya masing-masing dan dapat dipancarkan dengan merawat diri dengan baik," kata dia. 

Scarlett telah berkolaborasi dengan TWICE sejak tahun 2021. Tidak tanggung-tanggung, sembilan anggota TWICE pun telah mencoba dan menyukai semua jenis skincare Scarlett, mulai dari face wash, face toner, face serum, dan face cream.

Indonesia merupakan salah satu basis penggemar TWICE terbesar di dunia. Hal ini bisa dilihat dari jumlah views Youtube TWICE dari Indonesia yang mencapai 249 juta pada tahun 2022. Memiliki tiga anggota yang berasal dari Jepang, TWICE menggaet views 821 juta dari Jepang, 399 juta dari Filipina, dan 252 juta dari Korea Selatan.

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


Tahun Lalu, DBS Indonesia Gelontorkan Pendanaan Transisi Hijau Rp6,1 Triliun

Tahun Lalu, DBS Indonesia Gelontorkan Pendanaan Transisi Hijau Rp6,1 Triliun
INFOBRAND.ID, JAKARTA - PT Bank DBS Indonesia menyalurkan dana sebesar Rp6,1 triliun di tahun 2023 untuk berbagai proyek hijau dan berkelanjutan kepad...


Segera Mengaspal, BAIC X55-II Siap Tantang Omoda 5 di Tanah Air

Segera Mengaspal, BAIC X55-II Siap Tantang Omoda 5 di Tanah Air
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Persaingan kendaraan asal China semakin kompetitif di pasar otomotif Indonesia, berkat hadirnya brand baru dari Beijing Automo...


Suka Memotret Makanan? Samsung Luncurkan Galaxy A35 5G Buat Kamu

Suka Memotret Makanan? Samsung Luncurkan Galaxy A35 5G Buat Kamu
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Samsung Electronics Indonesia meluncurkan Galaxy A35 5G dengan keunggulan fitur Food Mode untuk mendukung gaya hidup masyaraka...


Catat, Ini Jadwal Peluncuran Ponsel Gaming Infinix GT 20 Pro 5G

Catat, Ini Jadwal Peluncuran Ponsel Gaming Infinix GT 20 Pro 5G
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Brand ponsel cerdas Infinix, mengumumkan akan segera meluncurkan lini ponsel pintar "gaming" terbarunya, yaitu Infin...