Rabu, 15 Mei 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

Neraca Perdagangan Surplus

Posted by: 2450 viewer

Neraca Perdagangan Surplus
Bank Indonesia

Neraca perdagangan Indonesia pada Juni 2018 mencatat surplus 1,7 miliar dolar AS, berbalik dari defisit 1,5 miliar dolar AS pada bulan sebelumnya. Perbaikan tersebut didukung oleh surplus neraca perdagangan nonmigas dan penurunan defisit neraca perdagangan migas. Dengan perkembangan tersebut, secara kumulatif Januari-Juni 2018, neraca perdagangan Indonesia mencatat defisit 1,0 miliar dolar AS.

Neraca perdagangan nonmigas mencatat surplus 2,1 miliar dolar AS pada Juni 2018, terutama karena turunnya impor nonmigas. Penurunan impor nonmigas tercatat 5,7 miliar dolar AS (mtm), terutama didorong menurunnya impor mesin dan pesawat mekanik, mesin dan peralatan listrik, besi dan baja, plastik dan barang dari plastik, serta bahan kimia organik. Sementara itu, ekspor nonmigas turun 3,3 miliar dollar AS (mtm) terutama karena menurunnya ekspor kendaraan dan bagiannya, mesin dan peralatan listrik, mesin dan pesawat mekanik, kayu dan barang dari kayu, serta karet dan barang dari karet.

Defisit neraca perdagangan migas menurun seiring meningkatnya ekspor yang disertai menurunnya impor. Defisit neraca perdagangan migas tercatat 0,4 miliar dolar AS pada Juni 2018, turun dari 1,2 miliar dolar AS pada Mei 2018. Perkembangan tersebut dipengaruhi oleh peningkatan ekspor migas sebesar 0,1 miliar dolar AS (mtm) yang disertai dengan penurunan impor migas sebesar 0,7 miliar dolar AS (mtm).

IKLAN INFOBRAND.ID

Bank Indonesia memandang bahwa kinerja neraca perdagangan Juni 2018 positif dalam mendukung kinerja transaksi berjalan. Ke depan, Bank Indonesia terus mencermati perkembangan ekonomi global dan domestik yang dapat memengaruhi kinerja neraca perdagangan serta mengupayakan agar kegiatan ekonomi domestik terus berjalan dengan baik.

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


MedcoEnergi Perkuat Portofolio Tiga Sektor Bisnis Menuju Transisi Energi

MedcoEnergi Perkuat Portofolio Tiga Sektor Bisnis Menuju Transisi Energi
INFOBRAND.ID - Minyak dan gas (migas) masih memiliki peran penting di era transisi ini termasuk bagi industri strategis seperti petrokimia dan pembang...


MedcoEnergi Dukung Penanganan Perubahan Iklim melalui Program Pemberdayaan Masyarakat Berkelanjutan

MedcoEnergi Dukung Penanganan Perubahan Iklim melalui Program Pemberdayaan Masyarakat Berkelanjutan
INFOBRAND.ID - PT Medco Energi Internasional Tbk (MedcoEnergi), perusahaan energi independen nasional terkemuka di Asia Tenggara, berkomitmen untuk...


AC Smart Neuva Pro Dibekali Refrigerant R32 yang Hemat

AC Smart Neuva Pro Dibekali Refrigerant R32 yang Hemat
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Di musim panas ini, Indonesia sedang dihadapkan pada fenomena yang semakin umum terjadi, hot spells, periode panas yang ekstre...


Hadir dalam IPA Convex 2024, BP ungkap Targetkan 300 SPBU dalam 10 Tahun

Hadir dalam IPA Convex 2024, BP ungkap Targetkan 300 SPBU dalam 10 Tahun
INFOBRAND.ID - BP (British Pertoleum), salah satu investor asing di bidang energi yang telah beropeasi di Indonesia selama 70 tahun lebih terus memper...