Selasa, 07 Mei 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

Mudahkan Pengguna Mencari Pesan, WhatsApp Hadirkan Fitur Pencarian Berdasarkan Tanggal

Posted by: 441 viewer

Mudahkan Pengguna Mencari Pesan, WhatsApp Hadirkan Fitur Pencarian Berdasarkan Tanggal
WhatsApp/Istimewa

INFOBRAND.ID, JAKARTA - Aplikasi perpesanan instan, WhatsApp, menghadirkan fitur pencarian pesan berdasarkan tanggal untuk memudahkan pengguna dalam menemukan sebuah percakapan.

Mengutip keterangan resminya pada Kamis (29/2/2024), fitur pencarian pesan berdasarkan tanggal dirancang untuk membantu pengguna yang ingin membaca kembali sebuah pesan atau untuk memastikan kapan pengguna mengirimkan sebuah informasi kepada seseorang.

Dengan menggunakan fitur ini, pengguna akan lebih mudah menelusuri percakapan pribadi, dengan cara memilih tanggal yang diinginkan dan semua pesan yang dikirim pada hari tersebut akan ditampilkan.

IKLAN INFOBRAND.ID

Saat ini, fitur pencarian berdasarkan tanggal telah dirilis secara bertahap untuk perangkat Android, iOS, desktop Mac, serta WhatsApp Web (web.whatsapp.com).

Buat kamu yang ingin menggunakan fitur pencarian pesan berdasarkan tanggal, berikut caranya:

1. Klik suatu percakapan

2. Ketuk nama kontak atau grup pada bagian atas

3. Klik ‘Cari’ untuk membaca pesan pada tanggal yang Anda inginkan.

IKLAN INFOBRAND.ID

Pengguna juga dapat menelusuri percakapan WhatsApp untuk mencari media, tautan, dan dokumen. Fitur ini sangat praktis untuk menemukan foto, tautan atau dokumen tertentu yang pernah dikirim ke grup, dengan cara sebagai berikut:

1. Klik suatu percakapan

2. Ketuk kontak atau nama grup pada bagian atas

3. Pilih 'Tautan Media dan Dokumen' untuk melihat media, tautan, atau dokumen yang Anda inginkan.

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


Melalui ONEX BSS, KYMCO Buka Peluang Kerja Sama Penyediaan Layanan Penukaran Baterai

Melalui ONEX BSS, KYMCO Buka Peluang Kerja Sama Penyediaan Layanan Penukaran Baterai
INFOBRAND.ID, JAKARTA - KYMCO membuka peluang kerja sama dalam penyediaan layanan penukaran maupun penyewaan baterai untuk kendaraan listrik bagi pela...


Pantang Menyerah, BNI Apresiasi Semangat Tim Thomas dan Uber Indonesia

Pantang Menyerah, BNI Apresiasi Semangat Tim Thomas dan Uber Indonesia
INFOBRAND.ID, JAKARTA - PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI selaku sponsor resmi mengapresiasi semangat pantang menyerah yang telah ditunj...


Perkenalkan LISSA, Solusi AI Berkelanjutan dari Lenovo

Perkenalkan LISSA, Solusi AI Berkelanjutan dari Lenovo
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Lenovo membuka awal Mei 2024 dengan mengenalkan kecerdasan buatan atau artificial intelligence (AI) bernama LISSA sebagai solu...


Sunra Mulai Pembangunan Pabrik Sepeda Motor Listrik Terbesar di Jateng

Sunra Mulai Pembangunan Pabrik Sepeda Motor Listrik Terbesar di Jateng
INFOBRAND.ID, JAKARTA - PT Sunra Asia Pasific Hi-Tech (Sunra Indonesia) membangun pabrik sepeda motor listrik terbesar di Kawasan Industri Kendal, Jaw...