Senin, 13 Mei 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

Inklusi Keuangan Digital Dorong UMKM Manfaatkan Kecanggihan Teknologi

Posted by: 1220 viewer

Inklusi Keuangan Digital Dorong UMKM Manfaatkan Kecanggihan Teknologi
Digitalisasi UMKM/Istimewa

JAKARTA, INFOBRAND.ID - Wakil Kepala Lembaga Demografi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia (LD FEB UI) Paksi C.K Walandouw mengatakan inklusi keuangan digital mendorong para pelaku usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) untuk semakin adaptif dalam memanfaatkan teknologi saat menjalankan bisnisnya.

"Dengan adanya inklusi keuangan digital ini, membantu akselerasi penggunaan aplikasi atau teknologi untuk menjalankan usaha khususnya bagi pelaku UMKM," kata dia seperti dikutip Antara, Rabu (6/10/2021).

Lebih lanjut, dalam pemaparan riset LD FEB UI bertajuk "Peran GoTo Financial terhadap Inklusi Keuangan Indonesia Tahun 2021", dia mengatakan platform keuangan digital bisa menjadi gerbang akselerasi inklusi keuangan terutama dalam mendukung pemulihan ekonomi.

IKLAN INFOBRAND.ID

Hal ini didorong oleh ekosistem digital dari layanan keuangan yang komprehensif bagi konsumen dan pelaku UMKM di Indonesia.

Bukan sekadar meningkatkan partisipasi masyarakat dalam layanan keuangan, Paksi mengatakan digitalisasi yang dilakukan ekosistem ekonomi digital seperti GoTo Financial juga turut menciptakan dampak ekonomi dan sosial dalam skala yang lebih besar dengan jangka yang lebih panjang.

Secara ekonomi, GoTo Financial membantu mitra UMKM-nya meningkatkan omzet dan membantu meningkatkan efisiensi usaha UMKM, seperti mengurangi biaya operasional.

Berdasarkan hasil temuan riset ini, dapat diperkirakan bahwa di tahun 2021 omzet mitra UMKM di ekosistem GoTo Financial akan meningkat 37 persen atau sekitar Rp53,2 triliun jika dibandingkan dengan tahun 2020.

"Peningkatan omzet mitra di tahun 2021 menandakan solusi platform digital mampu membantu UMKM bertumbuh sekaligus sinyal pemulihan ekonomi," kata Paksi.

IKLAN INFOBRAND.ID

Dia merasa pertumbuhan tersebut akan semakin diperkuat karena produk-produk GoTo Financial juga mengubah persepsi sosial masyarakat terhadap layanan keuangan formal.

"Saat ini mayoritas pelaku UMKM menjadi lebih percaya dengan produk keuangan dan optimis terhadap potensi usaha digital," tandasnya.

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


Memasuki Tahun Ke- 3 di Indonesia, AIRSCREAM UK Hadir di JIVE Expo 2024

Memasuki Tahun Ke- 3 di Indonesia, AIRSCREAM UK Hadir di JIVE Expo 2024
INFOBRAND.ID-Jakarta – AIRSCREAM UK dengan bangga mengumumkan ekspansi dan pertumbuhan bisnis mereka di pasar rokok elektrik di seluruh negeri....


Bantu Korban Banjir Sulsel, Pupuk Indonesia Salurkan 80 Ton Beras

Bantu Korban Banjir Sulsel, Pupuk Indonesia Salurkan 80 Ton Beras
INFOBRAND.ID, JAKARTA - PT Pupuk Indonesia (Persero) menyerahkan bantuan kepada korban bencana banjir bandang dan longsor akibat cuaca ekstrem yang te...


Kolaborasi, The Stones Hotel-TMMIN Hadirkan Shuttle Ramah Lingkungan

Kolaborasi, The Stones Hotel-TMMIN Hadirkan Shuttle Ramah Lingkungan
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Legian Bali, Autograph Collection bersama dengan PT Toyota Motor Manufacturing Indonesia (TMMIN) resmi menjalin kolaborasi dal...


Fuso Hadir di Indonesia Cold Chain Expo 2024

Fuso Hadir di Indonesia Cold Chain Expo 2024
INFOBRAND.ID, JAKARTA - PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB), distributor resmi kendaraan niaga Mitsubishi Fuso Truck and Bus Corporation (MFTBC)...