Rabu, 15 Mei 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

Indodana dan Citilink Hadirkan PayLater Cicilan 0% untuk Beli Tiket Pesawat

Posted by: 1788 viewer

Indodana dan Citilink Hadirkan PayLater Cicilan 0% untuk Beli Tiket Pesawat
Pakai Cicilan 0% dari Indodana PayLater untuk Beli Tiket Pesawat Citilink.

JAKARTA, INFOBRAND.ID - PT Artha Dana Teknologi (Indodana), platform PayLater terkemuka di Indonesia mengumumkan kerja sama strategis dengan Citilink (PT Citilink Indonesia), maskapai penerbangan berbiaya murah (Low Cost Carrier/LCC) sekaligus anak usaha PT Garuda Indonesia Tbk dalam menyediakan fasilitas layanan pembayaran tiket penerbangan secara online. Kemitraan ini diharapkan dapat mendukung upaya pemerintah dalam rangka mempercepat inklusi keuangan, serta membangkitkan kembali sektor pariwisata Indonesia sebagai industri yang paling terdampak pandemi Covid-19.

Kolaborasi ini memungkinkan pelanggan Citilink membeli tiket penerbangan di website maupun Aplikasi BetterFly Citilink menggunakan metode pembayaran Indodana PayLater. Dengan Indodana PayLater, pelanggan bisa menikmati promo diskon 50% dan dapat memilih pembayaran cicilan tenor 3 bulan, 6 bulan, atau 12 bulan dengan bunga 0%. Periode promo ini berlangsung hingga 31 Oktober 2022.

Direktur Indodana, Jerry Anson mengatakan, pelonggaran aturan perjalanan ataupun aturan pandemi Covid-19 lain, seperti melepas masker oleh pemerintah membawa angin segar bagi industri pariwisata di Indonesia. Antusiasme masyarakat untuk kembali travelling sangat tinggi, baik di dalam maupun luar negeri, sehingga perusahaan berupaya mengakomodir permintaan jasa penerbangan dengan menghadirkan opsi pembayaran cicilan yang fleksibel, mudah, cepat, dan aman melalui Indodana PayLater. 

IKLAN INFOBRAND.ID

“Indodana PayLater memungkinkan pelanggan mendapatkan akses kredit konsumer daring untuk melakukan pemesanan tiket pesawat, serta kebutuhan gaya hidup lainnya, sehingga mereka dapat merencanakan perjalanan liburan secara lebih lancar. Kami optimistis kerja sama ini semakin memudahkan pelanggan untuk memenuhi kebutuhan travelling-nya, serta mendukung pemulihan industri pariwisata nasional,” ungkapnya, dalam keterangan media, Selasa (21/6/2022).

VP Ancillary & Loyalty Citilink, Lisa Listyani Winolo menjelaskan, kemitraan dengan Indodana merupakan salah satu strategi Citilink di tengah langkah transformasi digital untuk meningkatkan kenyamanan penumpang. Citilink senantiasa bersinergi dengan perusahaan atau platform lain, termasuk Indodana PayLater, dalam mendorong digitalisasi sistem pembayaran tiket sehingga Citilink dapat memberikan kemudahan bagi seluruh pelanggan.

“Kami sangat menyambut baik kerja sama dengan Indodana yang memberikan fasilitas PayLater untuk memudahkan pelanggan membeli tiket Citilink tanpa mengalami hambatan. Pelanggan dapat menikmati penerbangan terjangkau dengan solusi pembayaran digital berkualitas ke berbagai destinasi wisata sehingga semakin melengkapi pengalaman perjalanan mereka karena ada penawaran promo menarik,” paparnya.

Indodana PayLater memberikan kemudahan, kenyamanan, dan keamanan bagi pengguna untuk memenuhi kebutuhan apapun. Pengguna bisa mendapatkan limit hingga Rp 25 juta dan dipakai belanja atau transaksi di seluruh partner merchant Indodana yang sudah bekerja sama, baik online maupun offline. Di antaranya adalah Tokopedia, Blibli, Tiket.com, Bukalapak, Elevenia, dan iStyle. Serta ribuan merchant dan gerai, seperti Hypermart, Courts, Erafone, Lottemart, Electronic City, Lulu Hypermarket, Hush Puppies, Puma, Kalbe, Atria, Hartono Elektronik, dan Alfamart.

Setiap kali transaksi menggunakan Indodana PayLater, pengguna akan memperoleh cashback dalam bentuk Indodana Points. Point reward ini dapat digunakan kembali untuk belanja di merchant rekanan Indodana sebagai potongan harga pada transaksi berikutnya, serta mengurangi jumlah tagihan pengguna. Cara pemakaian Indodana Points sangat mudah, hanya dengan mengaktifkan tombol “Pakai Indodana Points” di halaman pembayaran Indodana.

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


Pertamina Hulu Energi Perkuat Komitmen Menuju Net Zero Emission

Pertamina Hulu Energi Perkuat Komitmen Menuju Net Zero Emission
INFOBRAND.ID - PT Pertamina Hulu Energi (PHE), sebagai Subholding Upstream Pertamina terus menjajaki beragam peluang kerjasama dengan berbagai pihak u...


MedcoEnergi Perkuat Portofolio Tiga Sektor Bisnis Menuju Transisi Energi

MedcoEnergi Perkuat Portofolio Tiga Sektor Bisnis Menuju Transisi Energi
INFOBRAND.ID - Minyak dan gas (migas) masih memiliki peran penting di era transisi ini termasuk bagi industri strategis seperti petrokimia dan pembang...


MedcoEnergi Dukung Penanganan Perubahan Iklim melalui Program Pemberdayaan Masyarakat Berkelanjutan

MedcoEnergi Dukung Penanganan Perubahan Iklim melalui Program Pemberdayaan Masyarakat Berkelanjutan
INFOBRAND.ID - PT Medco Energi Internasional Tbk (MedcoEnergi), perusahaan energi independen nasional terkemuka di Asia Tenggara, berkomitmen untuk...


AC Smart Neuva Pro Dibekali Refrigerant R32 yang Hemat

AC Smart Neuva Pro Dibekali Refrigerant R32 yang Hemat
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Di musim panas ini, Indonesia sedang dihadapkan pada fenomena yang semakin umum terjadi, hot spells, periode panas yang ekstre...