Kamis, 02 Mei 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

Dexa Medica & Universitas Prasetya Mulya Gelar Marketition 2022

Posted by: 560 viewer

Dexa Medica &  Universitas Prasetya Mulya Gelar Marketition 2022
Dexa Medica gelar Marketition 2022

INFOBRAND.ID-Universitas Prasetiya Mulya dan Dexa Medica menggelar kompetisi bisnis tahunan Marketition 2022 untuk mendorong munculnya ide pemasaran kreatif di kalangan generasi muda.

Gelaran kali ini yang berbarengan dengan momentum pemulihan ekonomi nasional tersebut ini dirintis Universitas Prasetiya Mulya sejak tahun 2012.

Bukan sekadar kompetisi bisnis, Marketition juga merupakan gerakan bagi para pemasar eksekutif. Mahasiswa akan dibawa lebih dalam kepada perspektif nyata dunia pemasaran seperti melakukan analisa, mengemukakan ide kampanye kreatif, merancang strategi, menentukan KPI/outcome dan hal lainnya seperti membangun relasi.

Untuk Marketition 2022 kali ini yang keseluruhan acara diadakan secara online menggunakan aplikasi Zoom, Universitas Prasetiya Mulya menggandeng PT Dexa Medica, perusahaan riset farmasi dan kesehatan terbesar di Asia Tenggara dan aset strategis Nasional.

PT Dexa Medica juga mengembangkan Obat Modern Asli Indonesia (OMAI) yang bahan bakunya diambil dari kekayaan alam Indonesia. OMAI merupakan obat dari bahan alam yang telah melalui proses uji pra-klinis hingga uji klinis.

Pada Marketition 2022, salah satu produk Dexa Medica yakni HerbaKOF dijadikan case study marketing yang dikompetisikan. Pemilihan brand HerbaKOF ini dengan tujuan memberikan challenge kepada peserta untuk menyusun marketing campaign ke brand dengan performa yang sudah baik.

HerbaKOF dibuat dari bahan alam yakni daun Legundi, mahkota dewa, daun saga, dan jahe. HerbaKOF telah teruji pra-klinis sehingga masuk dalam Obat Herbal Terstandar (OHT) atau salah satu Obat Modern Asli Indonesia (OMAI). HerbaKOF juga telah merambah pasar Amerika Serikat. Di situs e-commerce Amerika Serikat, Amazon, bahkan HerbaKOF mendapatkan penilaian positif dari konsumennya.

Sebanyak 30 tim mendaftar untuk Marketition 2022 dari Indonesia dan 2 tim dari Jepang. Tim-tim ini juga mendapatkan webinar dan technical meeting guna mendapatkan pemahaman dan pengenalan produk sebelum menciptakan proposal mengenai ide kreatif pemasaran agar lolos penyaringan selanjutnya.

Proses penjurian yang ketat akhirnya menyisakan 15 tim terpilih. Pada 14 Januari 2023 lalu di babak akhir, tim-tim tersebut kembali beradu strategi menuju 6 besar sampai masuk babak penentuan 3 juara.

“Untuk para peserta sendiri, ini adalah ajang yang tepat sebagai media untuk berlatih berhadapan dengan tantangan nyata dan solusi yang dapat diterapkan,” kata Fathony Rahman, DBA selaku Dekan Sekolah Bisnis dan Ekonomi Universitas Prasetiya Mulya dalam siaran pers, Jumat.

Adapun hal-hal yang menjadi bahan pertimbangan penilaian para juri adalah: target market analysis, marketing campaign, KPI of success, Financials, dan Group Presentation.

Berikut tim yang berhasil mendapatkan gelar juara dan hadiah senilai total Rp47.000.000,- adalah:

•    Juara 1    : Markethink (Universitas Gajah Mada)
•    Juara 2    : IMac (Universitas Prasetiya Mulya)
•    Juara 3    : Tsukubadass (University of Tsukuba)
•    Best Pitch    : Vyavastha (Universitas Gajah Mada)

Florence Juanita mewakili tim Markethink mengatakan bahwa dengan mengikuti kompetisi ini ternyata membawa pengalaman baru yang tidak pernah ditemukan di ruang kelas.

“Herbakof yang dipilih menjadi studi kasus adalah sebuah persoalan nyata, sehingga kami harus berpikir taktis lebih dari sekedar menyelesaikan teori pelajaran," ucap Florence.

Lain lagi menurut pengalaman Lydia dari tim IMac sebagai runner-up yang juga mendapatkan banyak wawasan, dan masukan dari juri.

“Kamipun belajar bagaimana mengemukakan ide dan konsep secara transparan namun ringkas. Dan paling menyenangkan saat dapat berkompetisi juga dengan tim Asia lain (Jepang),” pungkasnya.

Proses panjang yang harus dilalui para tim membuktikan Marketition 2022 merupakan ajang dengan komitmen serius untuk mencetak pebisnis muda yang terampil dalam skill dan beradaptasi dengan kebutuhan pasar yang dinamis.

Hal ini juga menunjukkan bahwa tidak ada proses yang instan untuk melahirkan sebuah ide dan gagasan bisnis. Namun di sinilah tantangan, sekaligus kesempatan emas bagi para marketing enthusiast untuk mewujudkan bisnis impiannya.

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


Danone Indonesia Raih 3 Penghargaan dari The Pinnacle Group

Danone Indonesia Raih 3 Penghargaan dari The Pinnacle Group
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Danone Indonesia meraih tiga penghargaan pada ajang The 16th Annual Global CSR & ESG Summit & Awards yang diselenggara...


Multivitamin Rasa Kopi Nutrafor Sukses Boyong Dua Penghargaan Bergengsi dari INFOBRAND.ID

Multivitamin Rasa Kopi Nutrafor Sukses Boyong Dua Penghargaan Bergengsi dari INFOBRAND.ID
INFOBRAND.ID, JAKARTA – Seiring gaya hidup sehat saat ini, mengonsumsi multivitamin atau suplemen makanan diperlukan guna mencukupi kebutuhan vi...


OCTO Clicks CIMB Niaga Syariah Peroleh Top Innovation Choice Award 2024

OCTO Clicks CIMB Niaga Syariah Peroleh Top Innovation Choice Award 2024
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Tingginya minat masyarakat Indonesia untuk menunaikan rukun Islam yang kelima yakni beribadah haji ke Mekkah begitu tinggi, me...


Inovasi Layar Lengkung, ITEL S23 Sabet Penghargaan Top Innovation Choice Award 2024

Inovasi Layar Lengkung, ITEL S23 Sabet Penghargaan Top Innovation Choice Award 2024
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Di tengah persaingan smartphone yang semakin sengit, produsen dituntut untuk terus menghadirkan produk inovatif agar dapat mer...