Sabtu, 18 Mei 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

Cegah Penyebaran Covid-19, PT PP Serahkan Vaccine Carrier ke Polda Jabar

Posted by: 1278 viewer

Cegah Penyebaran Covid-19, PT PP Serahkan Vaccine Carrier ke Polda Jabar
ILustrasi PT PP/Istimewa

JAKARTA, INFOBRAND.ID - PT PP (Persero) Tbk, BUMN konstruksi dan investasi menyerahkan 30 unit Vaccine Carrier kepada Kepolisian Daerah Provinsi Jawa Barat (Polda Jabar) untuk mencegah penyebaran Covid-19 di daerah tersebut.

Sekretaris Perusahaan PT PP (Persero) Yuyus Juarsa mengatakan, PT PP selalu berupaya mendukung program pemerintah dalam upaya pencegahan penularan Covid-19 di Indonesia. 

"Sebagai salah satu perusahaan BUMN di Indonesia, perseroan terus memberikan dampak nyata kehadirannya di tengah masyarakat, terutama di masa pandemi ini," kata dalam keterangannya di Jakarta, Jumat (20/8/2021).

IKLAN INFOBRAND.ID

Penyerahan Vaccine Carrier di Polda Jabar tersebut secara simbolis diwakili oleh Yuyus Juarsa yang diserahkan langsung kepada Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia Daerah Jawa Barat (Kapolda Jabar) Irjen. Pol. Ahmad Dofiri.

Sebagai bentuk pencegahan dan penyebaran Covid-19, kegiatan tersebut dilaksanakan dengan menerapkan protokol kesehatan secara ketat, seperti kewajiban penggunaan masker menjaga jarak aman, serta tidak bersentuhan secara langsung.

Vaccine Carrier yang diberikan oleh PT PP kepada Polda Jabar merupakan kotak vaksin Technoplast yang telah lulus uji Suconfindo dengan ketahanan suhu 2-8 derajat Celsius selama 48 jam.

Desain struktural kotak vaksin berinsulasi Technoplast mampu mempertahankan suhu yang diinginkan pada waktu yang maksimal untuk menjaga keutuhan vaksin Covid-19 selama proses transportasi.

Insulated Vaccine Carrier Technoplast dapat menjaga suhu dalam jangka waktu yang lebih lama dengan menggunakan 4-axis insulation system dan mengkombinasikannya dengan ice brick, insulator wall, double silicone seal, dan 4 lock system.

IKLAN INFOBRAND.ID

Dengan pemberian Vaccine Carrier ini diharapkan dapat membantu kelancaran program vaksinasi yang sedang digalakkan oleh Pemerintah.

"Setiap vaksin yang disalurkan kepada masyarakat harus didistribusi dan disimpan dengan tepat agar kualitas vaksin tetap terjaga,” pungkasnya.

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


Jadi Mie Instant Yang Paling Mengerti Gen-Z, Mie Sedaap Raih Youth Choice Award

Jadi Mie Instant Yang Paling Mengerti Gen-Z, Mie Sedaap Raih Youth Choice Award
INFOBRAND.ID - Mie Sedaap raih Youth Choice Award sebagai Mie Instan Pilihan Gen Z di Jakarta Marketing Week 2024. Penghargaan ini diberikan kepada Mi...


BAF-YLI Gelar BAF LIONS RUN 2024, Run for the Youth

BAF-YLI Gelar BAF LIONS RUN 2024, Run for the Youth
INFOBRAND.ID, JAKARTA  – Yayasan Lions Indonesia (YLI) bersama dengan PT Bussan Auto Finance (BAF) kembali menggelar BAF Lions Run. Tahun i...


Skintific Luncurkan Produk Baru Atasi Wajah Berminyak dan Berjerawat 

Skintific Luncurkan Produk Baru Atasi Wajah Berminyak dan Berjerawat 
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Brand produk perawatan kulit dan kecantikan Skintific meluncurkan produk dengan formula terbarunya yang dikhususkan untuk pemi...


Endress+Hauser Indonesia Dorong Inovasi Teknologi Industri Berkelanjutan

Endress+Hauser Indonesia Dorong Inovasi Teknologi Industri Berkelanjutan
INFOBRAND.ID, JAKARTA - PT Endress+Hauser Indonesia mendorong inovasi teknologi industri proses kontrol melalui forum sustainability recognition berta...