Sabtu, 11 Oktober 2025

Follow us:

infobrand
11th INFOBRAND

Wardah Luncurkan Facial Wash Low pH, Lembut dan Melembapkan

Wardah hadirkan facial wash ber-pH rendah dengan kandungan cica dan aloe vera, lembut dan efektif menjaga skin barrier serta aman untuk kulit sensitif.

Wardah Luncurkan Facial Wash Low pH, Lembut dan Melembapkan Wardah Aloe Cica Hydramild Facial Wash hadir dengan formula lembut dan pH seimbang untuk menjaga kelembapan kulit.

INFOBRAND.ID, Jakarta - Setelah sukses memperkenalkan sunscreen yang wudhu-friendly, Wardah kembali menghadirkan inovasi produk perawatan kulit terbaru melalui Wardah Aloe Cica Hydramild Facial Wash. Pembersih wajah ini dirancang dengan formula ber-pH rendah dan diformulasikan khusus untuk membersihkan kulit secara lembut tanpa mengganggu fungsi perlindungan alaminya.

Baca juga:

Mengusung bahan aktif alami seperti centella asiatica (cica), aloe vera, dan panthenol, produk ini tidak hanya membersihkan, tetapi juga membantu menjaga keseimbangan skin barrier serta memberikan hidrasi yang optimal. Kombinasi ketiga bahan tersebut dipercaya dapat memberikan efek menenangkan, memperbaiki tekstur kulit, serta menjaga kelembapan tanpa menimbulkan iritasi.

IKLAN INFOBRAND.ID

IBOS EXPO 2025

Menyesuaikan dengan kebutuhan kulit modern yang semakin sensitif terhadap paparan lingkungan, Wardah Aloe Cica Hydramild Facial Wash hadir dengan pH seimbang mendekati pH alami kulit, yakni di kisaran 4.5–5.5. Ini merupakan salah satu keunggulan utama yang ditawarkan produk ini.

Uji efikasi yang telah dilakukan menunjukkan hasil positif. Tercatat adanya peningkatan hidrasi kulit sebesar 3,77%, penurunan transepidermal water loss (TEWL) sebesar 14,8%, serta penurunan sensasi kulit kering dan tertarik hingga 40,32% hanya dalam satu kali pemakaian.

Menurut Kenza Luthfiani, Brand Building Wardah Cleanser, formulasi produk ini dirancang dengan mengedepankan efektivitas sekaligus kelembutan.

IKLAN INFOBRAND.ID

TOP INNOVATION CHOICE AWARD 2025

"Dengan low pH formula serta perpaduan bahan aktif alami seperti cica dan aloe vera, kami ingin menghadirkan solusi pembersih wajah yang lembut namun tetap efektif, sehingga dapat digunakan setiap hari tanpa khawatir merusak skin barrier," ungkap Kenza melalui keterangan pers.

Dari sisi medis, penggunaan pembersih wajah dengan pH rendah juga dinilai sejalan dengan prinsip dermatologi modern. Dermatolog dr. Hafiza Fikri Fadel, Sp.D.V.E, FINSDV, PGC menegaskan pentingnya menjaga pH kulit dalam rutinitas perawatan harian.

"Acid mantle berperan sebagai garda terdepan kulit dalam mempertahankan fungsi barrier. Oleh karena itu, jika kita terus menggunakan pembersih yang tidak sesuai dengan jenis kulit, maka timbul risiko inflamasi kronis dan gangguan hidrasi," jelas dr. Hafiza.

IKLAN INFOBRAND.ID

JASA PRESS RELEASE

Selain telah melalui uji klinis yang ketat, Wardah Aloe Cica Hydramild Facial Wash juga diklaim hypoallergenic dan non-comedogenic. Ini berarti produk ini aman digunakan untuk berbagai jenis kulit, termasuk kulit normal hingga kering, bahkan yang tergolong sensitif.

Baca juga:

Dengan peluncuran produk ini, Wardah memperkuat komitmennya dalam menghadirkan solusi skincare yang tidak hanya inovatif, tetapi juga berbasis sains dan kebutuhan kulit masyarakat Indonesia. Bagi para pelaku bisnis di industri kecantikan, kehadiran produk semacam ini menjadi indikasi bahwa konsumen kini semakin peduli terhadap kesehatan kulit jangka panjang dan memilih produk yang mendukung perawatan kulit secara menyeluruh, bukan sekadar bersifat kosmetik.


Tag: Wardah

Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV