Kamis, 25 April 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

TrueMoney Raih Penghargaan IDPBA 2018 Kategori Produk Remittance Non Bank

Posted by: 2891 viewer

TrueMoney Raih Penghargaan IDPBA 2018 Kategori Produk Remittance Non Bank
TrueMoney raih penghargaan IDPBA 2018 kategori Jasa Pengiriman Uang Non Bank

Dengan bangga Donny Erfan, Head Of Remittance PT Witama Tunai Mandiri, penyedia jasa keuangan non bank mengatakan, “ Ini  penghargaan kedua yang kami terima tahun ini. Memang kita lumayan agresif.  Sepertinya TrueMoney sudah berhasil di segmen jasa remitansi di luar bank,”. 

Menggunakan strategi  keagenan hingga  16 ribu jaringan dalam kurun waktu 2 tahun membuat  gaung brand TrueMoney ada dimana-mana. 

Dan setahun belakangan ini TrueMoney mulai melirik remitansi karena ceruk pasarnya masih besar. Diakui  Donny, meski baru seumur jagung, tetapi penetrasi produk remitansinya   mendominasi di pasar domestik. Apalagi saat ini dengan pola digital dari aplikasi TrueMoney memungkinkan pelanggan mengirim  uang ke bank atau menarik uang melalui jaringan di Minimarket Alfamart. “Kami punya banyak partner seperti Alfamart. Cara ini cukup antusias masyarakat yang tinggi karena Alfamart gerainya ada dimana-mana di setiap pojokan jalan. Mengirim uang jam 10 malam juga masih bisa”paparnya.  

IKLAN INFOBRAND.ID

Sesuai dengan  positioningnya sebagai lembaga unbank, TrueMoney  menyasar kelas C, D dan E. “Beberapa waktu lalu kami lakukan survey, kenapa sih  mengirim pakai TrueMoney? Ternyata salah satunya adalah mereka , yang mengirim dan penerima kiriman tidak punya rekening bank.  Mereka  juga ingin mendapat layanan yang sama seperti  bank, yang cepat, real time, realible, dan sebagainya,”terang mantan Head of Remittance and Readiness PayPro Indonesia ini.

TrueMoney Indonesia juga sudah membangun jaringan ke luar negeri, bekerjasama  dengan  Ascend  dari Korea. Segmen pasar yang dituju diantaranya para TKI –Tenaga Kerja Indonesia--.  “ Konsentrasi kami tahun ini di pasar domestic  remitance dan tahun depan mulai mengejar pasar  luar negeri. Platform yang sama akan kami terapkan di pasar internasional,”tambah Donny.

Donny mengaku punya ‘tim cicak’ di lapangan yang gencar melakukan aktifitas branding. Ada lokasi-lokasi tertentu yang dijadikan ‘Kampung TrueMoney” yang bernuansa orange dengan  branding yang  full eye catching.

Daerah potensial TrueMoney saat ini adalah Jabodetabek, Cirebon, Indramayu dan beberapa daerah yang masyarakatnya banyak bekerja di luar negeri. Tak hanya transaksi dari daerah ke daerah atau negara ke negara lain, adapula ditemui  patron  transaksi  di satu daerah yang sama menggunakan  layanan TrueMoney. “Masih dalam satu kota, mereka bekerja dan tidak punya  rekening bank,  itulah yang pemakai jasa TrueMoney,”ujar Donny yang malam itu mengenakan kaos berlogo TrueMoney.

Menurut Donny, pihaknya sudah mendefinisikan siapa target pasar yang dituju dan dengan begitu  aktifitas pemasarannya   fokus mengejar  target pasar  itu. Kebiasaannya apa, jalannya kemana, kesehariannya  apa,  kebutuhannya apa, baru gencar dengan aktifitas marketing terhadap target yang mau kita desain. 

IKLAN INFOBRAND.ID

“Yang punya rekening bank bukan target kami. Ada yang punya rekening bank, ketika disurvey rekeningnya tidak dimaintain. Di Jakarta tidak kelihatan, tapi di target market kami di pinggiran kota, kami gempur 360 derajat dengan strategi pemasaran yang gencar lewat online juga offline ke media massa seperti  media cetak dan radio. Benar-benar di  segmen yang dituju. Digital marketing sekitar 60%, diikuti dengan kegiatan off line nya.  Jadi kami punya tim di lapangan yang cukup kuat,”papar nya.

TrueMoney membangun komunitas-komunitas  yang secara intens berinteraksi dengan tim marketingnya, melakukan sosialisasi,  memperkenalkan  jasanya bahwa ada cara gampang kalau tak punya  rekening bank dengan melakukan navigasi aplikasi TrueMoney atau datang ke lokasi partner TrueMoney.

Bicara digital marketing, sebagian orang menganggap target sasarannya adalah milenial. Lalu bagaimana dengan TrueMoney?  Donny menjawab,“Perspektif kami adalah remittance. Pertama, milenial belum punya penghasilan. Sementara kami sudah langsung targetkan yang kami tuju siapa. Yang berpenghasilan dan sudah berkeluarga sementara mereka unbank.  Sekarang hampir semua orang punya handphone.  Penetrasi produk smartphone di  Indonesia sudah mencapai 40% dari total penduduk.  Jadi,  dikenalkan aplikasi juga tidak terlalu gagap”.

Bertempat di Shangri-La Hotel Jakarta, 2 November lalu PT Wijaya Karya Industri Energi (Wika)  untuk kedua kalinya mendapat penghargaan di kategori produk Water Heater dan Pemanas Air Tenaga Surya pada ajang Indonesia Digital PopularBrand Award (IDPBA) 2018 yang diselenggarakan  TRAS N CO Indonesia bekerjasama dengan Infobrand.id dan IMFocus Digimarketing.

Di bawah unit bisnis konversi energi, Wika memiliki produk Water Heater, Solar Water Heater (pemanas air energi tata surya), HeatPump, Aircon Water Heater (awh) dan photo voltaic system (PV).

IKLAN INFOBRAND.ID

Marketing Manager PT Wika Karya Industri Energi (Wika), Firmansyah mengklaim saat ini produk Wika swh (Wika Solar Water Heater) menguasai sekitar 35% pasar Solar Water Heater di tanah air. “Dari sisi brand, kami sudah cukup mengakar sejak 1987. Saat ini pesaing utama ada tiga merek.  Tapi sampai sekarang kami masih sangat confidence,” imbuh Firmansyah. “Anehnya meski di Jakarta cuacanya panas, tapi pasar terbesar di Jakarta. Pasar terbesar Wika swh berada di wilayah Jakarta,   Bandung dan Surabaya,”tegasnya. 

Lebih lanjut ditambahkan, Wika memiliki  tiga segmen untuk memasarkan produk-produk konversinya. Yakni membidik  segmen perumahan/kapasitas reguler/kecil dan segmen berkapasitas besar (industri dan bangunan) untuk produk Solar Water Heater (SWH)  dan Air Water Heater (AWH)

Di segmen reguler, selain segmen perumahan (ritel) ada segmen komersial kecil seperti hotel, salon, villa/bungalow, restoran dan tempat fitnes yang menggunakan  swh dan awh. Sementara di segmen komersial dengan kapasitas besar, terbagi lagi ke dalam tiga segmen yakni gedung lantai tiga ke atas seperti hotel, rumah sakit dan spa, kedua industri dan ketiga kolam renang air hangat.

Dalam membangun strategi promosi, Wika menggunakan single image yang dibangun dari lini produsen hingga distributor menggunakan satu imej.

Dan kini, kegiatan  marketing  Wika dalam masa transisi untuk go digital.  Selain distributor yang berselancar melalui social media,  search enginee dan website nya,  sebagai  principal, Wika juga memaksimalkan  digital marketingnya  secara interaktif baik melalui website,  social media dan search enginee. 

IKLAN INFOBRAND.ID

“Kami punya tim digital media khusus dan konten-konten itu menjadi brain storming mereka yang pegang digital media,”ujar Firmansyah disela-sela penganugerahan IDPBA 2018.

Setiap distributor berperan di wilayahnya masing-masing dengan pendekatan kanvasing dan aktifitas promosi below the line.

Dari segi usia ,  Wika membidik pasar  usia 30-40 tahun melalui digital marketing.  Sementara  pasar usia 50 tahun masih perlu disentuh dengan pendekatan lama melalui strategi promosi below the line dan melakukan kanvasing.

Secara prinsip pemilihan medianya yang berbeda dibandingkan beberapa tahun silam. Branding tetap dikuatkan. Namun, bila dulu kuat main di majalah, koran dan televisi,  sekarang Wika pemanas air dan Wika swh bergeser ke  ranah digital. “Dari segi biaya lebih murah dan kita buat konten yang bisa sampai dengan cepat dan kami bisa  mengukur aktifitasnya. Dari segi demografi dan segmentasinya lebih cepat terukur,”terang Firmansyah.

Dengan marketing digital kami menggunakan search enginee, sosial media. Berbeda ketika kita membangun brand melalui radio televisi dan koran yang ketika kita  ingin mengukur kesuksesannya mereka tidak bisa memberikan data. “Saat ini komposisi aktifitas digital marketing dengan tradisional marketing  70:30. Sebaliknya distributor dominan aktifitas promosinya melalui  lini below the line 60% dan digital marketing 40%,”tambahnya. [] Siti Ruslina

Daftar Brand peraih penghargaan Indonesia Digital Popular Brand Award 2018:

Confidence (Kategori Adult Diapers)

Sweety (Kategori Popok Bayi)

GS Astra (Kategori Aki)

True Money (Kategori Jasa Pengiriman Uang Non Bank)

Pegadaian (Kategori Gadai)

Pegadaian Syariah (Kategori Gadai)

Selection (Kategori Kapas Kecantikan)

WikaWH (Kategori Water Heater & Pemanas Air Tenaga Surya)

Polytron (Kategori Dispenser Listrik)

Oxone (Kategori Pisau Dapur, Panci Presto, Mixer, Juicer, dan Pemanggang Roti)

Blanco (Kategori Kitchen Sink)

Good Day (Kategori Kopi Kemasan Siap Minum)

Insto (Kategori Obat Tetes Mata)

Fruit Tea (Kategori Teh Kemasan Botol)

Teh Botol Sosro (Kategori Teh Kemasan Botol)

Terry Palmer (Kategori Handuk)

Merah Putih (Kategori Handuk)

Campina (Kategori Toko & Counter Es Krim)

Pos Indonesia (Kategori Jasa Pengiriman Uang Non Bank)

Fiesta (Kategori Sosis)

My Baby (Kategori Tissue Basah, Cologne Bayi, Bedak Bayi, Shampoo Bayi, Baby Lotion, Sabun Mandi Bayi, Baby Oil, Minyak Telon, Minyak Rambut Bayi)

SOS (Kategori Cairan Pembersih Lantai)

Hannochs (Kategori Lampu LED)

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


Qualcomm Luncurkan Snapdragon X Plus Buat Tenagai Laptop dengan AI

Qualcomm Luncurkan Snapdragon X Plus Buat Tenagai Laptop dengan AI
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Perusahaan teknologi Qualcomm secara resmi merilis dan mengumumkan chip terbaru mereka bernama Snapdrgon X Plus untuk berperfo...


Triwulan I 2024, BRI Salurkan Kredit UMKM Rp1.089,41 Triliun

Triwulan I 2024, BRI Salurkan Kredit UMKM Rp1.089,41 Triliun
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Wakil Direktur Utama PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BRI) Catur Budi Harto menyampaikan bahwa pembiayaan kredit untuk...


Dukung Kemajuan Telekomunikasi, XL Axiata Siap Dukung Program Pemerintah

Dukung Kemajuan Telekomunikasi, XL Axiata Siap Dukung Program Pemerintah
INFOBRAND.ID, JAKARTA - PT XL Axiata Tbk menegaskan komitmennya mendukung program pemerintah untuk kemajuan telekomunikasi dan layanan masyarakat, yan...


SIG Tingkatkan Penggunaan Bahan Bakar Alternatif

SIG Tingkatkan Penggunaan Bahan Bakar Alternatif
INFOBRAND.ID, JAKARTA - PT Semen Indonesia (Persero) Tbk (SIG) meningkatkan penggunaan bahan bakar alternatif refuse-derived fuel (RDF) serta biomassa...