Jum'at, 26 April 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

Begini, Strategi Marketing Digital Bank BCA

Posted by: 31153 viewer

Begini, Strategi Marketing Digital Bank BCA
Bank BCA

Bank BCA sebagai salah satu bank ternama di Indonesia, telah aktif dan konsen melakukan campaign marketing komunikasi di dunia digital sejak tahun 2012.

Ketut Wijaya, Senior Vice President Transaction Banking Business Development mengatakan kepada INFOBRAND.ID, “BCA percaya bahwa efektitas campaign digital marketing bisa diukur dan bisa membantu kami untuk mengenal audience dan melakukan komunikasi yang lebih relevan ke nasabah.”

Dalam soal media apa yang digunakan oleh BCA untuk melakukan promosi secara digital marketing Ketut hanya menjawab Dalam pemilihan media digital untuk marketing, BCA melihat dari objective dan target audiencenya (targeted campaign).

IKLAN INFOBRAND.ID

Ketut pun menjelaskan strategi digital marketing seperti apa yangs edang dilakukan BCA saat ini, “Strategi digital marketing yang sudah dilakukan saat ini adalah membangun awareness dan senantiasa melakukan pengukuruan atas efektivitas campaign kami, Dimana dalam eksekusinya, akan diturunkan ke materi visual berupa image, video, artikel maupun tutorial, videografis dan infographics. Yang penting adalah memiliki tracker untuk mengukur efektifitas campaign dan melakukan re-targeting dengan tujuan meningkatkan engangement. Sedangkan materinya sangat beragam, sesuai dengan objective campaign, termasuk materi promosi, materi edukasi maupun materi hard-sell yang bertujuan untuk meningkatkan akusisi bisnis.”

BCA pun kedepanya telah memiliki target yang ingin dicapai melalui digital promotion ini, Ketut menceritakan melalui digital marketing BCA ingin mempergunakan peluang untuk bisa mengkomunikasikan produk maupun layanannya lebih tepat sasaran, agar bisa selalu relevan dan memahami kebutuhan nasabah yang terus berkembang seiring dengan kemajuan teknologi.

Mendapat penghargaan Indonesia Digital Popular Brand Award 2018 beberapa waktu lalu, ketut menyatakan, “BCA bangga bisa berpartisipasi dan berprestasi dalam salah satu acara yang menyajikan hasil suara konsumen atas layanan dan produk kami, karena kami senantiasa berkomitmen untuk memberikan yang terbaik dan lebih baik lagi.”

Lalu apa keunggulan yang dimiliki BCA jika dibandingkan dengan para kompetitor?

Ketut menjawab, “Setiap perusahaan memiliki keunikan dan added value yang berbeda-beda. Sebagaimana tata nilai perusahaan kami, yaitu fokus kepada nasabah merupakan salah satu kunci kami dalam memberikan pelayanan yang terbaik bagi nasabah, memberikan produk-produk yang tepat sasaran dan tentunya selalu mengembangkan produk sesuai dengan kemajuan teknologi saat ini.”

IKLAN INFOBRAND.ID

Targetnya BCA pun Ketut menjelaskan, tidak berhenti untuk hadir dengan inovasi-inovasi produk digital untuk meningkatkan pelayanan perbankkan. Salah satunya VIRA dan aplikasi mobile banking BCA yaitu BCA Mobile dan Sakuku akan menjadi fokus kami tahun ini, Supaya nasabah bisa mendapatkan kemudahan akses perbankan dari mana saja dan kapan saja. 

“Contohnya melalui VIRA, ketika nasabah sedang bermain social media, nasabah tidak perlu berpindah keluar aplikasi dan mencari aplikasi BCA untuk melakukan pengecekan saldo maupun mutasi dan info-info promo dari BCA nasabah bisa mendapatkan informasi perbankkan lebih cepat, Setelah dapat diakses di LINE, Facebook Messenger dan Kaskus Chat, kini VIRA (Virtual Assistant Chat Banking BCA) hadir di platform Asisten Google. Pengguna Asisten Google dapat mengetahui informasi dan promosi seputar BCA melalui VIRA,” terang Ketut.                                                                                                      

Ini merupakan pengembangan yang BCA harapkan dapat mempermudah nasabah dan mendekatkan BCA dengan nasabah. Tidak hanya itu, nasabah saat ini tidak perlu di repotkan jika lupa membawa kartu atm BCA, karena tarik tunai tanpa kartu sudah bisa dilakukan atm BCA melalui BCA mobile dan Sakuku.

 

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


Tahun Ini, CSR CIMB Niaga Fokus pada Perbaikan Gizi

Tahun Ini, CSR CIMB Niaga Fokus pada Perbaikan Gizi
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Kegiatan corporate social responsibility (CSR) PT Bank CIMB Niaga Tbk (CIMB Niaga) tahun ini akan fokus pada pengentasan gizi...


PT Timah Serahkan 3.000 Kakap ke Warga Sawang Laut

PT Timah Serahkan 3.000 Kakap ke Warga Sawang Laut
INFOBRAND.ID, JAKARTA - PT Timah Tbk menyerahkan 3.000 ekor bibit kakap putih kepada warga Desa Sawang Laut Kabupaten Karimun Provinsi Kepulauan Riau,...


Qualcomm Luncurkan Snapdragon X Plus Buat Tenagai Laptop dengan AI

Qualcomm Luncurkan Snapdragon X Plus Buat Tenagai Laptop dengan AI
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Perusahaan teknologi Qualcomm secara resmi merilis dan mengumumkan chip terbaru mereka bernama Snapdrgon X Plus untuk berperfo...


Triwulan I 2024, BRI Salurkan Kredit UMKM Rp1.089,41 Triliun

Triwulan I 2024, BRI Salurkan Kredit UMKM Rp1.089,41 Triliun
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Wakil Direktur Utama PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BRI) Catur Budi Harto menyampaikan bahwa pembiayaan kredit untuk...